MATERI TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER (TIK) SMPN 14 TEGAL, DIBUAT UNTUK SALAH SATU SARANA PEMBELAJARAN.SEMOGA BERMANFAAT

Selasa, 05 Juni 2012

TIPS EXCEL : MENGACAK ANGKA SECARA OTOMATIS

Mengacak Angka di Excel secara otomatis


Jika anda membaca judul postingan saya diatas maka terasa aneh kayaknya. Buat apa kita mengacak angka-angka di Excel. Namun jika anda seseorang yang mungkin pekerjaannya berhubungan dengan angka-angka atau number yang menginginkan untuk diacak disinilah jawabannya?, masih bingung.. tenang saja akan saya jelaskan sedikit demi sedikit.
Langsung saja saya mulai, mengacak angka diperlukan jika kita misalnya ingin mencari angka dalam sebuah range dengan interval tertentu dan ditampilkan secara acak, yang saya tahu ini bermanfaat jika misalnya seseorang ingin membuat daftar jaga sebagai contoh akan membuat daftar jaga keamanan dikampung dengan kasus ada 35 orang yang akan ditempatkan dalam daftar jaga selama 1 minggu, minggu selanjutnya 35 orang ini diacak lagi dan berbeda pasangannya.
Kalau diterjemahkan dalam bentuk table seperti dibawah ini :


Untuk kode diatas mulai no 1 – 35 bisa diganti dengan nama petugas yang jaga, untuk kasus diatas sudah terpecahkan dan itu untuk 1 minggu saja, jika untuk minggu ke 2, ke 3 dan 4 atau bulan selanjutnya dibuat acak atau random dengan tujuan supaya masing-masing petugas tidak merasa jenuh dengan teman atau pasangan jaganya.
Untuk mengacak angka diatas bisa anda lakukan dengan cara manual yaitu dengan mengcopy paste dengan memindahkan angka ke kolom yang lain. Tapi ada kelemahannya dari metode ini yaitu kadang kita kurang teliti dalam mengacak sehingga kemungkinannya ada penjaga yang masih bisa bertemu lagi dalam satu kesempatan bisa juga dalam hari yang sama.
Agar kita bisa mengacak data dengan cepat bisa kita lakukan dengan bantuan program yang dinamakan Random Generator For Excel, dengan program ini kita bisa mengacak data dengan cepat dan juga ketelitian yang cukup tinggi, anda bisa mendownload program itu DISINI.
Setelah download dan diinstall, program akan langsung ditambahkan pada menu di Excel, bisa support Excel 2003 dan tentunya Excel 2007. Tampilan dari program ini seperti berikut ini :


Sekarang akan kita coba untuk mengacak petugas jaga yang akan bertugas pada minggu ke-2, caranya adalah blok terlebih dahulu sel yang akan kita random, berikan masukan from=1 to=35 yang integer. Berikan centang pada kotak dibawah yaitu Unique Value, gunanya agar tidak ada kode penjaga yang akan diulang lagi dalam satu minggu tersebut setelah diberikan masukan tekan tombol Integer.
Prosesnya seperti berikut :


Akan didapat hasil seperti dibawah ini :


Jika masih dianggap nilai sebaran kurang merata anda bisa menekan kembali tombol integer sampai dianggap pas menurut anda.
Sebenarnya program ini tidak hanya mengacak nilai integer saja tapi bisa mengacak nilai pecahan (real), tanggal, hari, huruf, symbol dll, tergantung dari kebutuhan anda, bisa anda coba settingan-settingan didalamnya, andapun bisa mengacak data berdasarkan percent penyebaran datanya intinya semuanya bisa anda coba dan terapkan sendiri.
Untuk minggu ke-3 dan seterusnya bisa anda lakukan seperti cara saya diatas, sekarang dengan program ini anda bisa dengan mudah mengacak sebuah angka dalam satu kumpulan range data, tidak perlu lagi mengacak memakai cara manual.
Terima kasih.


http://shareevhidayat.wordpress.com

2 komentar:

  1. punya crack-annya gak gan? yg ini versi trial aja

    BalasHapus
  2. Gimana klau yang diacak itu angka nya sudah ditentukan.....misalkan angka-angka 3.5.8.10.11.13.26....hanya angka itu itu yg diacak

    BalasHapus